Senin, 25 Maret 2019

Mengenali jenis kulit dan cara mengatasinya


Assalamualaikum wr.wb

Hay sobat . Di sini saya akan berbagi tips cara mengenali jenis kulit wajah sekaligus cara merawat kulit wajah tersebut . Sebelumnya,  kenapa sih kita harus mengenali jenis kulit wajah kita ?? Hal tersebut di karenakan kecantikan wajah adalah hal yang paling di dambakan oleh kaum hawa . Tapi pada masa sekarang tidak jarang juga jika banyak kaum  Adam yang juga mendambakan kulit wajah yang sehat nah maka dari itu kita wajib mengetahui jenis kulit wajah kita agar kita bisa merawat kulit kita agar menjadi kulit yang sehat sesuai dengan kondisi kulit tersebut .
Nah sobat di sini saya akan berbagi cara membedakan jenis kulit wajah dan tips cara merawat jenis kulit wajah tersebut. Tentunya tidak mau dong salah merawat kulit wajah akibat kurang paham jenis kulit wajah kita 😊

Yuk langsung saja kita simak penjelasan di bawah ini 😊

  1. Kulit Wajah Normal
Kulit wajah normal adalah jenis kulit yang menjadi idaman banyak wanita. Kenapa demikian ? Hal tersebut di karenakan reproduksi kelenjar minyak yang ada di Kulit normal bekerja dengan baik sehingga kulit terlihat sehat bercahaya.

Ciri ciri kulit normal adalah :
  • Kulit terlihat sehat dan berseri 
  •  Jarang ada gangguan pada kulit seperti jerawat, komedo, milenium dll bahkan hampir tidak pernah
  •  Pori pori masih terlihat namun samar 
  •  Tidak terlihat kusam

  2.  Kulit Wajah Kering

Kulit wajah kering adalah kondisi dimana kulit terlihat kusam . Keadaan ini terjadi di akibatkan kulit kekurangan kandungan nutrisi air hal tersebut yang mengakibatkan kulit menjadi kering .


Ciri ciri kulit kering adalah :


  • Kulit terlihat kusam
  • Mudah timbul gejala penuaan
  • Pori pori tidak terlihat
  • Adanya garis garis tanda keriput
  • Orang yg memiliki jenis kulit kering biasanya wajah lebih cepat tua dari orang yg memiliki Janis kulit normal atau berminyak

 3. Kulit Wajah Berminyak

Kulit wajah berminyak adalah keadaan di mana kelenjar minyak pada kulit bekerja secara berlebihan sehingga membuat kulit wajah tampak berminyak atau mudah berminyak .

Ciri ciri kulit wajah berminyak :

  • Wajah terlihat berminyak
  • Mudah berjerawat dan berkomedo
  • Wajah mudah kotor
  • Pori pori besar ini yang mengakibatkan kotoran mudah masuk pada lapisan kulit
  • Orang yang memiliki jenis kulit berminyak cenderung lebih awet muda dari pada kulit kering dan normal
4. Kulit wajah Kombinasi

Kulit wajah kombinasi adalah kondisi dimana keadaan wajah itu campuran antara kulit berminyak dan kulit kering atau kulit berminyak dengan normal bahkan kering dan normal . Biasanya bagian T (dahi, hidung dan dagu) itu berminyak dan bagian pipi itu kering atau sebaliknya .

Ciri ciri kulit wajah kombinasi :

  • Bagian T berminyak dan bagian pipi kering atau sebaliknya
CARA MENGATASI KULIT WAJAH SESUAI DENGAN JENIS KULITNYA

  1. Kulit wajah Normal
Kulit wajah normal tidak memiliki terlalu banyak masalah hal ini sangat memudahkan bagi orang yang memiliki jenis kulit ini . Hal ini di karenakan kulit jenis ini hanya memerlukan perawatan yang tidak terlalu spesifik seperti hanya menjaga kelembapannya melalui masker wajah dari buah ataupun sayuran yang di rasa mampu mencerahkan dan menjaga kelembapannya misalnya buah bengkuang .
Selain itu, Pilihlah pembersih dan penyegar yang khusus untuk kulit wajah normal , biasanya suatu jenis produk kecantikan di bagian sebelum komposisi terdapat petunjuk penggunaan baik di gunakan untuk jenis kulit normal ataupun jenis lainnya . Anda bisa lihat bagian belakang Viva cleanser tersebut pada bagian atas tertuliskan untuk kulit normal .



 2.  Kulit wajah Kering 

Kulit jenis ini dapat di atasi dengan cara memberi nutrisi pada kulit melalui produk atau bahan alami yang memiliki kandungan air yang cukup banyak . Jenis masker wajah yang dapat di gunakan untuk jenis kulit kering adalah buah timun . Buah timun kaya akan kandungan air yang bagus di gunakan untuk jenis kulit kering . Selain buah timun adalah buah alpukat , pisang, masker telur, madu, tomat, susu, pepaya dan masih banyak lagi . Selain itu gunakan juga pembersih , penyegar serta skincare yang cocok untuk jenis kulit kering.

 3. Kulit wajah Berminyak

Kulit jenis berminyak dapat di atasi dengan masker dari buah jeruk dan lemon . Keduanya mampu menyerap minyak yang berlebihan dalam kulit wajah.  Perlu di ingat bagi seseorang yang memiliki jenis kulit berminyak harus menghindari masker yang mengandung minyak (oil) seperti buah alpukat dan kuning telur . Gunakan pembersih , penyegar dan skincare yang cocok untuk jenis kulit berminyak .

 4. Kulit wajah Kombinasi

Kulit wajah kombinasi dapat di atasi dengan masker alami juga secara kombinasi . Misalnya bagian T berminyak dan bagian pipi kering cara perawatannya adalah gunakan masker untuk jenis kulit berminyak di bagian T dan masker jenis kulit kering di bagian pipi .


Nah itulah cara mengenali dan tips buat merawat jenis kulit sesuai keadaan kulit tersebut . Bagaimana sobat sudah kah kalian jelas dengan tips dan cara mengenali jenis kulit wajah anda? Sudahkah kalian merawat jenis kulit anda sesuai jenis kulit tersebut?? Jika belum sekarang saat nya anda mulai merawatnya sesuai jenis kondisi kulit  . Cukup sekian dari saya semoga bermanfaat . 😉

Wassalamu'alaikum wr.wb